Syaikhuna Prof. Dr. KH. Abun Bunyamin, MA Disambut Para Kader Al-Muhajirin di Mesir

Bagikan artikel ini:
Ketibaan Pimpinan Pondok Pesantren Al-Muhajirin, Syaikhuna Prof. Dr. KH. Abun Bunyamin, MA, di Mesir pada Senin 3 Maret 2025 disambut para Santri Kader Al-Muhajirin yang sedang melanjutkan studi di Mesir

Kairo, Mesir – Pimpinan Pondok Pesantren Al-Muhajirin, Syaikhuna Prof. Dr. KH. Abun Bunyamin, MA, tiba di Mesir pada Senin (3/3) dan mendapat sambutan hangat dari para kader Al-Muhajirin yang tengah menempuh studi di negeri para nabi tersebut.

Kedatangan beliau menjadi momentum spesial bagi para alumni yang kini melanjutkan pendidikan di berbagai institusi terkemuka di Mesir, satu di antaranya Universitas Al Azhar.

Baca Juga:  Alhamdulillah, Santri Al-Muhajirin Borong Prestasi di Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-39 Tingkat Kabupaten Purwakarta

Syaikhuna sebelumnya telah mengumumkan rencana perjalanannya ke Mesir ini dalam sambutannya di The 1st Al-Muhajirin International Conference (MIC 2025) yang digelar di Aula Madinah, Kampus 2 Pondok Pesantren Al-Muhajirin, Purwakarta, pada 15 Februari 2025 lalu.

Kunjungan ini bertujuan guna membuka peluang lebih luas bagi lulusan Al-Muhajirin melanjutkan studi di Mesir.

“Kami ingin membuka jalan agar lulusan Al-Muhajirin bisa langsung melanjutkan studi ke Mesir. Mohon doanya agar perjalanan ini diberikan kelancaran,” ujar beliau saat itu.

Baca Juga:  Syaikhuna Prof. Dr. KH. Abun Bunyamin, MA Sampaikan Tausiyah di Penutupan Haflah Nuzulul Qur’an dan Malam Muwada’ah Al-Muhajirin

Setibanya di Mesir, beliau disambut oleh sejumlah kader Al-Muhajirin yang tengah menempuh studi di sana, di antaranya ada Farhan, dan Firqon, yang merupakan penerima beasiswa kader ulama Al-Muhajirin.

Kehadiran Syaikhuna di Mesir menjadi momen istimewa bagi para santri.

Kunjungan ini selain memperkuat ikatan antara Al-Muhajirin dengan para kadernya di luar negeri, juga menegaskan komitmen pondok pesantren dalam mendorong kaderisasi ulama dan pendidikan Islam di tingkat global.

Baca Juga:  Santri – santri SMP 3 Al Muhajirin, Sukses Raih Penghargaan di di ajang Skill Contest dan Festival 2024

Kedepan sangat mungkin semakin banyak santri Al-Muhajirin yang menempuh pendidikan tinggi di Mesir dan menjadi penerus perjuangan dakwah Islam di masa depan. (*)

Bagikan artikel ini:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *