
PURWAKARTA– Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh santri SD Plus 2 Al-Muhajirin Purwakarta di kancah nasional.
Alula Lubna Bintang, santri kelas 6 Madrid, berhasil meraih Juara 1 dan Gold Medal dalam kategori ES2 di The 4th Kawai Music School Piano Competition Indonesia Final Round 2024.
Kemenangan ini mengantarkan Alula ke babak selanjutnya yang akan berlangsung di Jepang, mewakili Indonesia di ajang internasional.
Tak hanya Alula, dua santri lainnya juga menunjukkan bakat luar biasa. Jibran Syahir Iskandar, santri kelas 5 Damaskus, dan Huga Azlan Syafiq, santri kelas 6 Bashrah, masing-masing meraih Silver Medal dan Juara 2 dalam kategori yang sama.
Kompetisi piano bergengsi ini merupakan ajang bagi para siswa dari berbagai negara untuk menunjukkan kemampuan dan kreativitas mereka dalam bermusik.
Berdasarkan filosofi Kawai Music School, kompetisi ini tidak hanya menitikberatkan pada teknik bermain musik, tetapi juga pada ekspresi diri dan kepribadian yang tercermin melalui musik.
Kemenangan ini membuktikan bahwa santri SD Plus 2 Al-Muhajirin juga berbakat dan unggul dalam bidang seni.
Dengan dukungan penuh dari pihak sekolah dan para guru, para santri ini mampu mengukir prestasi yang membanggakan.
Tentu saja, semangat mereka untuk terus belajar dan berprestasi diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi santri lainnya.
Selamat kepada Alula, Jibran, dan Huga! Semoga kesuksesan ini terus berlanjut hingga di panggung internasional. (*)